Anggita Sari merupakan seorang model yang namanya dikaitkan pada penangkapan para wanita yang terlibat prostitusi di Surabaya oleh kepolisian pada tanggal 2 September 2015 silam. Setelah beberapa kali membantah bahwa dirinya adalah model berinisial AS tersebut, akhirnya Anggita Sari pun berterus terang dengan mengakuinya.
Akan tetapi, Anggita Sari mengaku bahwa dirinya lebih memilih untuk menjadi wanita simpanan daripada terjun ke dunia prostitusi. Ia pun menambahkan bahwa dirinya kapok berada di bisnis prostitusi. Anggita Sari yang ditangkap di Surabaya oleh pihak kepolisian kini telah dilepaskan dan menjalani wajib lapor. Namun, saat kembali ke ibu kota, nasib buruk lain menimpa dirinya.
Model 22 tahun ini mengatakan bahwa ketika kembali ke kediamannya di Jakarta, ia memergoki sang pacar sedang selingkuh dengan wanita lain serta mengkonsumsi narkoba. Kejadian yang terjadi pada tanggal 14 September 2015 lalu ini pun membuatnya bertengkar hebat dengan sang kekasih. Ia pun mengaku disekap dan dianiyaya oleh sang pacar yang bernama Michael.
Anggita Sari mengatakan bahwa dirinya baru saja berhasil lolos dari sekapan sang pacar. Dia menambahkan bahwa dirinya pun dipukuli selama disekap. Dia juga baru menyadari bahwa sang pacar merupakan pemakai narkoba. Ia pun kemudian menunjukkan bukti-bukti pemukulan sang kekasih melalui foto-foto dari ponselnya.
Untungnya, sang manajer sigap dan menolong Anggita Sari yang disekap pacarnya sendiri tersebut. Dirinya pun telah memutuskan Michael yang dikatakan sering menggunakan uangnya. Ya, semoga Anggita Sari tidak terkena masalah lain lagi.
(sumber)
0 Comments