Iti Rasti Darmini merupakan salah satu korban tewas dari Indonesia dalam musibah yang terjadi di Mekkah. Musibah jatuhnya alat berat di Masjidil Haram ini telah memakan ratusan korban di mana saat kejadian mereka semua tengah bersiap untuk menunaikan sholat maghrib. Pihak keluarga Iti Rasti Darmini telah diberitahu mengenai kabar duka tersebut oleh Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH) pada pagi ini (12/9).
Pihak keluarga korban merasa sangat sedih mendengar kabar kematian Iti Rasti Darmini. Mereka sama sekali tidak menyangka bahwa Iti Rasti Darmini menjadi salah satu korban robohnya alat berat di Masjidil Haram pada hari Jumat (11/9) kemarin. Akan tetapi, anak korban, Arbani Sodiq mengatakan bahwa sang ibu telah berkali-kali mengungkapkan keinginannya untuk meninggal dunia di Mekkah kepada dirinya dan juga kepada guru ngaji Iti Rasti Darmini.
Meskipun tengah diliputi duka akibat kehilangan orang yang disayang, pihak keluarga telah ikhlas dan lega karena keinginan dari Iti Rasti Darmini telah terkabul. Mereka merasa bahwa Iti Rasti Darmini telah tenang di sisi Allah SWT dan berbahagia karena keinginannya untuk meninggal dunia di Mekkah terjadi.
Pihak keluarga juga mengungkapkan keihklasan mereka bahwa ini adalah musibah yang telah digariskan oleh Sang Maha Kuasa. Tidak ada yang pernah meminta untuk terjadi musibah. Iti Rasti Darmini juga sekarang telah tenang karena ia dapat meninggal di tanah suci di mana ini adalah impian banyak orang Muslim. Wah, sungguh mengharukan ya! Kamu dapat menuliskan ungkapan bela sungkawamu melalui kolom komentar di bawah ini.
(sumber)
0 Comments