Video ini menunjukkan sejumlah pekerja asal Asia berburu tikus di gudang makanan di Arab Saudi. Rekaman menunjukkan seorang pekerja dengan tangan kosong menangkap seekor tikus di tumpukan karung beras. Tangan kiri memegang ekor tikus, kanannya digunakan meninju tikus berkali-kali hingga mati.
Dengan girangnya di mengacungkan tikus ke kamera seluler rekannya sebelum memasukkan ke kardus berisi bangkai-bangkai tikus.
Pemerintah setempat dilaporkan menutup gudang makanan itu setelah video penangkapan binatang pengerat itu beredar di media sosial.
0 Comments